Prestasi Membanggakan kembali diraih oleh mahasiswa PEM Akamigas Cepu. Kali ini diraih oleh mahasiswa program studi Logistik Migas yang tergabung dalam tim “Energie Verte”, diantaranya Tri Sutrisno Wahyu Effendi tingkat 4, Ronald Aryosa tingkat 3, dan Fattur Firmansah tingkat 2.
Event World invention Competition and Exhibition (WICE) merupakan event tahunan yang diselenggarakan oleh Indonesia Young Scientist Association (IYSA) bekerja sama dengan Segi University Malaysia dan tahun ini diikuti oleh perwakilan 25 negara.
Tim Energie Verte PEM Akamigas berhasil meraih medali emas dan “Special Award” dalam event yang menyelenggarakan serangkaian kompetisi, exhibition dan webinar secara bersamaan di 27 September 2022 ini. Dengan membawakan inovasinya tentang proses pendistribusian dan loading-unloading LNG Tanker di terminal LNG, Tim Energie Verte PEM Akamigas telah telah sukses menyusun paper hingga mendesain poster sebagai materi kompetisi di Malaysia. Juara 2 dan 3 diraih tim dari Malaysia dan Thailand.
“Alhamdulillah, lomba international offline pertama yang diselenggarakan di Malaysia. Alhamdulillah kita langsung dapat Gold Medal dan Special Award”ujar Tri (Ketua Tim Energie Verte).
“Semoga ilmu yang kami pelajari bermanfaat bagi semua manusia terkhususnya di bidang minyak dan Gas. Selain itu, capaian yang kami dapatkan dapat menjadi inspirasi bagi mahasiswa PEM Akamigas. Terima kasih kepada Pak Ibnu Lukman dan dosen lainnya yang telah membimbing kami” pungkas Tri.
Oleh Ketua Program Studi Logistik Migas, Ibnu Lukman Pratama, “Kita pasti dukung mahasiswa untuk berkompetisi, Tim ini memang luar biasa…..semoga menjadi semangat untuk mahasiswa Logistik lainnya,” kata Lukman. (drm)
WhatsApp us