“Awalnya canggung, tapi pelan-pelan kita bisa bangun teamwork sambil dibimbing oleh mentor,” ungkap Eryko Despriady, mahasiswa yang kini sudah tingkat IV Program Studi Teknik Produksi Minyak dan Gas PEM Akamigas.
Dipasangkan dengan peserta dari perguruan tinggi lain, tidak menjadi halangan berarti bagi Eryko untuk tetap memberikan yang terbaik dan bersama timnya berhasil meraih juara pertama di ajang Student Energy Quest Challenge. Kegiatan yang diselenggarakan oleh SPE Balikpapan Section dan IATMI Komisariat Tengah dan Timur.
“Saya tergabung dalam tim 3 bersama dengan Arya Adrasi Rizal dari Universitas Gadjah Mada dan Fransisca Indah P dari Universitas Pertamina. Dan mentor kita adalah I Made Agus Yasa, Senior Reservoir Engineer Pertamina Hulu Mahakam,” lanjut Eryko.
Setelah presentasi terakhir di tanggal 8 Agustus 2021, pengumuman pemenang dilakukan pada tanggal 14 Agustus 2021 dengan hasil tim 3 yang terdiri dari Eryko Despriady (PEM Akamigas), Arya Adrasi Rizal dari Universitas Gadjah Mada dan Fransisca Indah P dari Universitas Pertamina, dengan mentor I Made Agus Yasa, Senior Reservoir Engeneer Pertamina Hulu Mahakam, berhasil meraih juara 1. Sedangkan juara 2 diraih Tim 1 dan juara 3 oleh Tim 2.
“Saya pengen mencoba hal yang baru, kalo sebelumnya saya beberapa kali bisa berkompetisi dan mendapat juara di lomba oil rig design bareng temen sendiri. Jadi karna ini konsepnya case study, itu sesuatu yang baru buat saya. Selain itu kompetisi ini unik dari biasanya karena kita akan bekerja dengan teman dari mahasiswa universitas lain. Seluruh prosesnya juga dilakukan secara online,” pungkas Eryko. (drm)
WhatsApp us