Monitoring dan evaluasi terhadap mahasiswa program beasiswa selalu dilakukan secara rutin guna memberikan laporan perkembangan akademik masing-masing mahasiswa, bagi pemerintah daerah. Pemerintah Kabupaten Maluku Barat Daya (MBD), merupakan salah satu pengirim putra daerah untuk belajar di PEM Akamigas.
Sebanyak 24 mahasiswa asal MBD saat ini sedang masa pendidikan di PEM Akamigas dengan beasiswa pemda. “PEM Akamigas berusaha untuk memberikan pelayanan yang lebih baik kepada mahasiswa, output yang diharapkan adalah untuk siap dan mampu bersaing dalam dunia perkerjaan nantinya. Para mahasiswa PEM Akamigas memiliki hak dan kewajiban selama menempuh pendidikan di PEM Akamigas. Program MBKM yang saat ini mulai diterapkan, penelitian dan juga pengabdian kepada masyarakat dapat menjadi peluang yang besar bagi mahasiswa untuk memperoleh dan meningkatkan soft skill dan hard skillnya. Termasuk juga mahasiswa MBD, mereka juga aktif mengikuti kegiatan-kegiatan seperti pengabdian kepada masyarakat tadi,” jelas Wakil Direktur 1 Asepta Surya Wardhana saat menerima kunjungan Kabag Kesra Kabupaten Maluku Barat Daya Naomi beserta rombongan guna melakukan monitoring dan evaluasi terhadap mahasiswa program beasiswa Pemkab MBD (19/10/2022).
Di ruang rapat Gd. Direktorat PEM Akamigas, Naomi menyampaikan bahwa MBD telah memberikan kepercayaan sepenuhnya bagi PEM Akamigas untuk mendidik anak-anak MBD. “Apabila ada anak kami yang nakal dan melakukan tindakan indispliner, silahkan dihukum. Kami percaya PEM Akamigas akan mampu menyiapkan anak-anak kami untuk peluang yang lebih besar dalam bersaing di dunia kerja. Mohon maaf apabila baru kali ini kami bisa berkunjung ke PEM Akamigas, karena memang MBD itu letaknya cukup jauh, berbatasan dengan Timor Leste dan Australia.”
Dalam kunjungannya kali ini, dilakukan juga penyerahan ijazah asli dari sebagian mahasiswa yang telah lulus dari PEM Akamigas kepada Pemkab. MBD, sebagai ungkapan rasa syukur bahwa mahasiswa MBD telah menyelesaikan pendidikan di PEM Akamigas dengan baik dan lancar. Ijazah ini akan diserahkan kepada Bupati MBD untuk kemudian didistribusikan ke masing-masing alumni. (drm)
WhatsApp us