Rabu (27/11) bertempat di salah satu hotel berbintang di Surabaya, SKK Migas Jabanusa menyelenggarakan kegiatan Forum Pengembangan Sumber Daya Manusia di Kalangan Akademisi dan Pelajar 2019. Tujuan diselenggarakannya kegiatan tersebut diantaranya adalah memberikan gambaran tentang universitas yang akan dituju oleh siswa untuk pengembangan minat dan bakat, memberikan peluang antara K3S, universitas dan sekolah/siswa sehingga terbentuk sinergi dari berbagai pihak dalam mencetak generasi muda yang unggul dan kompeten serta memperkenalkan kegiatan usaha hulu migas di lingkungan sekolah sebagai jembatan ke universitas.
Kegiatan ini untuk merespon kebutuhan tenaga kerja yang terampil di bidang migas baik ditingkat nasional maupun internasional, mensosialisasikan pengembangan kompetensi SDM bidang Migas, kurangnya wadah yang dapat menjadi sarana untuk saling bertukar informasi tentang program unggulan universitas untuk kebutuhan industri hulu migas.
Forum Pengembangan SDM ini diikuti sekitar 150 orang, universitas 42 orang, SMUN 70 orang, SKK Migas 10 orang, K3S 28 orang, dan disediakan pula open both dari 6 (enam) universitas, PEM Akamigas, ITS, Universitas Airlangga, Universitas Brawijaya, Univesitas Trunojoyo Madura, dan Universitas Jember.
Dalam sambutannya Kepala SKK Migas Wilayah Jabanusa Nurwahidi menyampaikan ucapan terima kasih atas kehadiran dan kerjasamanya, bahwa dengan diselenggarakannya Forum Pengembangan SDM di Kalangan Akademisi dan Pelajar ini, diharapkan kedepannya memberikan peluang antara K3S, universitas dan sekolah/siswa sehingga terbentuk sinergi dari berbagai pihak dalam mencetak generasi muda yang unggul dan kompeten. Sedangkan Wakil Direktur 1 PEM Akamigas, Rachman Setyawan sebagai narasumber memberikan penjelasan secara singkat dan padat tentang PEM Akamigas yang dilanjutkan dengan sesi tanya jawab. (gmtn)
WhatsApp us