PT. Trans Pacific Petrochemical Indotama (PT. TPPI) yang berkedudukan di Tuban merupakan industri yang bergerak di bidang produk dari pengilangan minyak bumi, industri bahan kimia dan barang dari bahan kimia dan perdagangan besar khusus lainnya. Sebagai salah satu anak perusahaan besar nasional Pertamina, PT. TPPI telah memperoleh manfaat dari hasil PKL yang dilakukan oleh mahasiswa PEM Akamigas.
Sebagaimana disampaikan oleh Taheran, CSR & PR Section Head PT. TPPI dalam pertemuan di ruang rapat Direktorat PEM Akamigas (05/10/2022), “PT. TPPI telah memperoleh improvement dari hasil PKL yang dilakukan oleh mahasiswa PEM Akamigas. Jadi mahasiswa itu mampu memberikan masukan agar kinerja alat di kami jadi lebih maksimal.”
“Apabila kualitas mahasiswanya saja sudah seperti itu, apalagi nanti saat sudah jadi alumni. Pada rekrutmen melalui mekanisme/portal pertamina, PT. TPPI mendapat jatah 14 orang pekerja baru, jadi kesempatannya sama seperti lulusan perguruan tinggi lainnya dan diharapkan Alumni PEM Akamigas dapat bersaing karena kami mengharapkan lulusan PEM Akamigas dapat join di perusahaan kami,” lanjut Taheran.
Dalam pertemuan yang dipimpin oleh Wakil Direktur 1 PEM Akamigas Asepta Surya Wardhana ini disampaikan tentang profil masing-masing program studi yang ada di PEM Akamigas, yakni Teknik Produksi Migas, Teknik Pengolahan Migas, Teknik Instrumentasi Kilang, Teknik Mesin Kilang, dan Logistik Migas.
Selain pembahasan tentang kurikulum, Taheran menjelaskan bahwa TPPI memiliki 4 program CSR, yaitu charity, pembangunan sarpras, peningkatan kompetensi masyarakat, dan pemberdayaan. “Itu adalah hal-hal yang bisa kita kerjasamakan, selain magang atau PKL untuk mahasiswa tentunya,” ujar Taheran. (drm)
WhatsApp us