Bertempat di Aula STT Ronggolawe Cepu, lebih dari 100 mahasiswa berkumpul dan melangsungkan kegiatan Pertemuan Keluarga Mahasiswa Teknik Baru Jateng Utara ke 2 (15/12/2023). Menurut Dika Murti Riyanto, Mahasiswa dari PEM AKAMIGAS Program Studi Teknik Mesin Kilang Angkatan 2022 yang juga Ketua Panitia Kegiatan, menyampaikan disela-sela acara berlangsung, “Acara ini diikuti beberapa kampus Teknik Mesin, di wilayah 5 FMM-JU diantaranya, PEM AKAMIGAS Cepu, Universitas Negeri Semarang, Universitas Muhammadiyah Semarang, Politeknik Purbaya, Politeknik Harapan Bersama – Tegal, Universitas Al-Himah Jepara dan STT Ronggolawe Cepu,Universitas Panca Sakti Tegal, Politeknik Negeri Semarang untuk peserta kurang lebih seratusan mahasiswa dan mahasiswi dari kampus tersebut, untuk acaranya berlangsung dari jam 08.00 sampai dengan selesai”.
“Sedikit berbeda pada kegiatan kali ini, karena sebelum acara khusus dimulai, setelah acara sambutan, ada pentas seni tari kreasi guyub rukun dari Jawa Tengah, dengan durasi kurang lebih 10 menit, yang dipentaskan oleh Putri Sri Rejeki, Mahasiswi dari Kampus PEM AKAMIGAS Jurusan Teknik Mesin Kilang Angkatan 2021. Dan saya atas nama Ketua Panitia mengucapkan sangat sangat terimakasih atas segala fasilitas yang diberikan dari pihak STT Ronggolawe Cepu, demi suksesnya acara ini”, imbuhnya.
Dika juga menjelaskan bahwa melalui kegiatan semacam ini sangat bermanfaat bagi mahasiswa, karena dapat menjalin hubungan external yang lebih luas dan bertukar pikiran serta dapat meningkatkan solidaritas antar mahasiswa dengan universitas lain.
Kegiatan ini berlangsung dengan penuh semangat dan antusias, dan juga dihadiri oleh Ketua STT Ronggolawe Cepu, Ir. Sarjono M. Eng, dan beberapa dosen. (Rifandi Winandhi M, drm, http://akamigas.ac.id/)
WhatsApp us