“Mahasiswa PEM Akamigas selalu kita ikutkan berpartisipasi dalam rangkaian kegiatan peringatan HUT ke 77 Kemerdekaan RI. Yang pertama ini adalah upacara ziarah tabur bunga ke TMP Cepu. Nanti malam juga ikut lagi di upacara renungan suci. Lalu masih ada upacara Detik-detik Proklamasi dan penurunan bendera. Bukan saja di Cepu, tapi juga di Kabupaten Blora,” cerita Diana Aristyahadi dari tim Pembinaan Kemahasiswaan PEM Akamigas sesaat setelah melakukan tabur bunga di Taman Makam Pahlawan (TMP) Nusa Bhakti Cepu (16/08/2022).
PEM Akamigas berlokasi di Kecamatan Cepu. Salah satu kecamatan yang terletak di ujung timur Kabupaten Blora. Tugas utama PEM Akamigas adalah mendidik generasi muda untuk menjadi sumber daya manusia unggul berkompeten, memiliki budi pekerti dan berbakti kepada nusa dan bangsa.
Bertepatan di Bulan Agustus 2022. Bulan bersejarah bagi bangsa Indonesia. Bulan peringatan kemerdekaan Republik Indonesia. Berbagai kegiatan guna memperingati sejarah kemerdekaan Indonesia ini dilaksanakan secara luas mulai dari tingkat RT hingga Nasional, tingkat SD hingga perguruan tinggi, seluruh lapisan masyarakat Indonesia merayakan hari besar ini.
PEM Akamigaspun turut berpartisipasi dalam rangkaian kegiatan peringatan HUT ke-77 Kemerdekaan Republik Indonesia ini bukan saja di tingkat Kecamatan Cepu, tetapi juga di Kabupaten Blora.
Dua hari berturut-turut, mulai 16 Agustus 2022, PEM Akamigas mengikuti kegiatan Ziarah ke TMP Nusa Bhakti Cepu di pagi harinya, dan Apel Kebesaran dan Renungan Suci di tempat yang sama. Keesokan harinya (17/08/2022), PEM Akamigas juga mengikuti Upacara Pengibaran Bendera Merah Putih di Lapangan Ronggolawe Cepu pada pagi harinya dan Upacara Penurunan Bendera Merah Putih di sore harinya.
Sedangkan di Kabupaten Blora, PEM Akamigas mengirimkan kontingen mahasiswa untuk mengikuti upacara Pengibaran Bendera Merah Putih. (drm)
WhatsApp us