Pada tanggal 19 Oktober 2024, Program Studi Teknik Mesin Kilang PEM Akamigas menyelenggarakan program kerja bertajuk Pengenalan Bengkel. Program ini dirancang sebagai salah satu bagian penting dari kurikulum yang bertujuan untuk memberikan pemahaman langsung kepada mahasiswa baru tentang berbagai alat dan teknologi yang digunakan dalam industri teknik mesin kilang. Melalui kegiatan ini, mahasiswa baru akan diperkenalkan pada berbagai peralatan penting seperti pipa, flange, pompa, kompresor, pengelasan, alat pendingin, mesin freeze, dan mesin bubut.
Dalam pengenalan ini, Rivana selaku ketua pelaksana menjelaskan bahwa mahasiswa baru akan mendapatkan kesempatan untuk melihat secara langsung dan mempelajari fungsi serta cara kerja peralatan tersebut. Mulai dari pipa dan flange, yang merupakan komponen penting dalam jaringan perpipaan industri, hingga pompa dan kompresor, yang berfungsi untuk memindahkan cairan atau gas dalam sistem industri. “Selain itu, mahasiswa baru juga akan diperkenalkan dengan alat pendingin dan mesin freeze, yang memiliki peran penting dalam proses pengolahan dan penyimpanan bahan di sektor kilang. Tidak ketinggalan, mesin bubut akan menjadi salah satu alat yang diperkenalkan, di mana mahasiswa baru dapat memahami teknik dasar dalam proses manufaktur logam,” jelasnya.
Dibantu oleh Gilang Nurul Mutaqien dan Titi Daborsila yang juga mahasiswa Tingkat 3 dan 2 Teknik Mesin Kilang untuk menjadi narasumber bagi mahasiswa baru, Rivana menambahkan bahwa tujuan utama dari program ini adalah untuk memberikan pengenalan dan pemahaman praktis kepada mahasiswa baru tentang teknologi yang digunakan dalam dunia industri, khususnya di sektor minyak dan gas. Melalui pengenalan ini, mahasiswa baru diharapkan tidak hanya memahami teori di balik peralatan teknik mesin, tetapi juga mendapatkan wawasan tentang cara pengoperasian dan pemeliharaannya. Program ini juga bertujuan untuk membangun keterampilan teknis mahasiswa baruyang relevan dengan kebutuhan industri saat ini, sehingga mereka dapat lebih siap menghadapi tantangan di lapangan kerja setelah lulus.
Selain itu, program Pengenalan Bengkel ini juga bertujuan untuk membangkitkan minat mahasiswa terhadap bidang-bidang tertentu dalam teknik mesin, memperluas pengetahuan mereka tentang teknologi terkini, serta membantu mereka dalam memilih spesialisasi yang sesuai dengan minat dan bakat masing-masing. Dengan demikian, program ini diharapkan dapat menjadi landasan yang kuat bagi mahasiswa untuk mengembangkan kompetensi teknis yang diperlukan di masa depan. (Danu Eka P, drm, https://akamigas.ac.id/)
WhatsApp us