Puncak peringatan HUT Ke 20 Badan Pengembangan Sumber Daya Manusia ESDM – Kementerian ESDM dilaksanakan dengan menyelenggarakan webinar Strategi Penyiapan Sumber Daya Manusia Energi dan Sumber Daya Mineral dalam Transisi Pengelolaan Energi Bersih Pasca Pandemi Covid-19. Kegiatan yang menghadirkan para tokoh penting di sektor energi dan sumber daya mineral (13/10/2021).
Kegiatan yang diikuti lebih dari 1.000 peserta ini dibuka oleh Kepala BPSDM ESDM Prahoro Yulijanto Nurtjahyo dengan keynote speaker Purnomo Yusgiantoro, Dewan Pembina The Purnomo Yusgiantoro Center.
Purnomo Yusgiantoro yang juga adalah Menteri ESDM periode tahun 2009 – 2001 ini menyampaikan tentang Strategi Penyiapan Sumber Daya Manusia Energi dan Sumber Daya Mineral dalam Transisi Pengelolaan Energi Bersih dalam Transisi Pengelolaan Energi Bersih Pasca Pandemi Covid-19. “Ada 3 pokok bahasan yang akan kita bicarakan, yaitu pertama saya akan melihat secara perspektif makro secara nasional dan dari sisi ESDM. Kemudian saya juga akan melihat bagaimana birokrasi dan professional itu bisa berjalan beriringan dalam pengabdiannya kepada bangsa dan negara. Yang ketiga, saya akan berbicara mengenai self leadership, yaitu bagaimana kita bisa memberikan motivasi dalam rangka mencapai SDM yang unggul.”
Forum webinar yang berjalan selama kurang lebih 3 jam ini dibagi ke dalam 3 room, yakni room migas, room geominerba, dan room kebtke.
Hadir dalam room migas sebagai narasumber adalah Prof. Ir. Tutuka Ariadji, M.Sc. Ph.D, Direktur Jenderal Minyak dan Gas Bumi. Kemudian Prof. Ir. I Gusti Nyoman Wiratmaja, Ph.D. Rektor Universitas Pertamina, dan yang ketiga adalah Waskito Tunggu Nusanto, S.Kom., M.T. serta moderator adalah Prof. Dr. R.Y. Perry Burhan, M.Sc. Direktur PEM Akamigas.
Room Geominerba, hadir sebagai narasumber adalah Dr. Ir. Ridwan Damaluddin, M.Sc., Direktur Jenderal Mineral dan Batubara. Kemudian Prof. Dr. Ir. Johny Wahyudi M. Soedarsono, DEA, Guru Besar Departemen Metalurgi dan Material Fakultas Teknik Universitas Indonesia, dan Widodo Sucipto, Direktur PT. Trinitan Metals and Minerals, serta selaku moderator adalah Bambang Utoro, S.H., M.M., M.Env.Stud., Kepala PPSDM Geominerba.
Sedangkan untuk room kebtke, hadir sebagai narasumber adalah Ir. Rida Mulyana, M.Sc. Direktur Jenderal Ketenagalistrikan, Dr. Ir. Agus Purwadi, M.T., Lektor Sekolah Tinggi Elektronik dan Informatika ITB, dan Ricky Elson, Founder Lentera Bumi Nusantara, serta selaku moderator adalah Laode Sulaeman, S.T. M.T. Kepala PPSDM KEBTKE. (drm)
WhatsApp us